Google Analytic (GA) merupakan sebuah fitur Google yang berfungsi untuk membaca laporan data metrics. Melalui fitur ini Anda dapat melihat perkembangan website bisnis secara keseluruhan. Tidak hanya itu, fitur ini juga dapat diintegrasikan ke sosial network yang terhubung dengan akun Google.
Pada dasarnya fungsi fitur ini tidak hanya untuk membaca traffic dan melihat perkembangan website. Tapi juga berguna untuk memantau beberapa hal, apa sajakah itu? Simak detail informasi selengkapnya pada penjelasan berikut.
Apa Itu Google Analytic (GA)?
Apakah Anda baru menjajaki dunia digital? Jika iya mungkin Anda masih belum begitu paham tentang fitur ini. GA adalah sebuah fitur yang disediakan secara gratis oleh Google sejak tahun 2006 lalu.
Saat ini Google Analytic menjadi salah satu layanan terbesar secara global dalam menarik laporan data metrics secara gratis. Melalui layanan ini Anda dapat memantau berbagai hal, contohnya pertumbuhan followers dan jumlah visitor website atau blog.
Tidak hanya itu, melalui GA Anda juga dapat memantau jumlah viewer pada social networks yang terhubung dengan Google. Contohnya seperti YouTube, Google Adwords, dan Blogger.
Layanan gratis ini termasuk salah satu alat penting untuk para pekerja di dunia digital. Dengan menggunakan GA, pekerjaan Anda dalam membuat laporan pun akan lebih mudah karena dukungan data yang diberikan sangat lengkap.
Cara Mudah Set Up Google Analytic
Sebenarnya melakukan set up pada fitur GA bukanlah hal yang sulit, bahkan pemula pun dapat melakukannya dengan mudah. Cara menggunakan GA pun tidak terlalu sulit. Asalkan tahu langkah-langkah Anda pasti bisa mengaktifkan fitur ini. Berikut detail cara set up fitur GA selengkapnya.
-
Cara Set Up untuk Pengguna Baru
Apakah Anda baru ingin mencoba fitur gratis ini? Jika, sebelumnya Anda tidak memiliki akun GA maka buatlah terlebih dahulu. Jangan khawatir proses pembuatan akun GA tergolong mudah dan cepat. Berikut langkah-langkah yang harus Anda lakukan:
- Pertama pastikan perangkat Anda terhubung dengan internet, setelah itu buka aplikasi browser dan kunjungi Situs GA ini.
- Setelah itu akan muncul tombol ‘Sign In’ dan ‘Create an Account’ di bagian pojok kiri atas. Karena hendak membuat akun baru maka klik tombol ‘Create an Account’ untuk memulainya.
- Selanjutnya akan diarahkan untuk mengisi data, pastikan Anda mengisinya dengan data yang valid. Setelah selesai masuklah ke halaman selanjutnya, lalu klik tombol ‘Access Google Analytic’.
- Kemudian klik pilihan drop–down menu untuk membuat properti.
- Langkah berikutnya ketikan nama website disertai dengan alamat URL-nya.
- Lalu pilihlah bidang industri yang sesuai dengan website bisnis Anda, contohnya blog, shopping, atau lainnya.
- Langkah terakhir pilih zona waktu sesuai keinginan lalu klik tombol ‘Get Tracking ID’. Kemudian instal Tracking ID ke dalam website Anda.
Itulah tadi langkah-langkah set up GA untuk Anda yang baru memulai menggunakan fitur ini. Dapat dilihat dari penjelasan di atas bahwa set up GA tergolong mudah bahkan untuk pemula sekalipun. Asalkan Anda mengikuti setiap arahan di atas dengan benar.
-
Cara Set Up untuk Pengguna Lama
Jika, sudah memiliki akun, maka Anda hanya perlu menghubungkannya ke website bisnis. Masih bingung cara menghubungkannya? Coba ikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Langkah yang pertama yaitu menyalin dan menempelkan kode secara langsung ke dalam template website bisnis Anda.
- Setelah itu Anda perlu membuat file bernama ‘analyticstracking.php’ dengan menggunakan kode tracking dan tambahkan kode ini <?php include_once(“analyticstracking.php”) ?> setelah <body> .
- Langkah berikutnya Anda harus mengecek web host, web builder untuk melihat apakah GA sudah terhubung dengan halaman website atau belum.
Jika, cara di atas membingungkan dan Anda gagal menerapkannya, sebaiknya gunakan website Blogger dan Squarespace. Dengan begitu, fitur GA akan secara otomatis terhubung dengan website bisnis.
Manfaat Google Analytic untuk Kebutuhan Bisnis
Di era teknologi maju seperti sekarang, GA memiliki fungsi yang sangat penting bagi perusahaan, terutama yang berkecimpung di dunia digital. Jika, masih menghiraukan fitur ini, mungkin Anda belum tahu apa saja manfaatnya. Berikut beberapa manfaat GA untuk kebutuhan bisnis.
1. Membantu Mengenal Target Konsumen
Manfaat GA yang pertama adalah membantu mengenal lebih jauh siapa target konsumen yang potensial untuk bisnis. Melalui fitur ini Anda dapat melihat demografi dan perilaku pengunjung website untuk mendapat gambaran tentang siapa saja yang tertarik dengan produk Anda.
Hal tersebut tentu sangat penting untuk menentukan langkah dan strategi marketing yang efektif dan efisien untuk meningkatkan kinerja perusahaan. Dengan adanya GA Anda bisa lebih fokus menyusun strategi marketing yang tepat sasaran.
2. Mempermudah Penyusunan Laporan Bisnis
Selain membantu mengenal target konsumen yang tepat, GA juga mempermudah Anda dalam menyusun laporan bisnis. Dengan menggunakan fitur ini Anda tidak perlu pusing menyusun laporan performa bisnis karena GA sudah menyediakannya secara lengkap.
Mulai dari data pengunjung website, laporan real time, iklan, konversi, bahkan perilaku pengunjung juga bisa dilihat di sana. Kapan pun Anda bisa mengecek up date perkembangan performa website dengan mudah untuk bahan laporan bisnis.
3. Membantu Memantau Performa Bisnis
Setiap perusahaan pasti akan melakukan pemantauan terhadap perkembangan kinerja bisnisnya. Melalui GA Anda bisa memantau perkembangan tersebut dengan mudah secara real time dan akurat, kapan saja dan di mana saja.
Informasi dan data yang disajikan dapat dijadikan sebagai gambaran terkait performa bisnis saat ini. Hal tersebut akan mempermudah Anda melakukan analisis terhadap kenaikan atau penurunan produktivitas perusahaan. Serta mempercepat menemukan bagian yang menjadi penghambat pertumbuhan bisnis dan mempermudah mencari solusinya.
4. Mendorong Inovasi untuk Meningkatkan Bisnis
Dalam sebuah bisnis, inovasi merupakan bagian penting yang harus diutamakan. Tanpa melakukan inovasi perusahaan Anda akan mengalami penurunan performa karena kalah saing dengan perusahaan lain.
Dengan adanya GA Anda akan lebih mudah mendapatkan ide-ide baru untuk menciptakan inovasi. Dengan mengetahui perilaku pengunjung dan kata kunci yang paling efektif, Anda dapat menciptakan inovasi produk yang lebih fresh dan kreatif sesuai minat mereka.
Selain itu Anda juga bisa menganalisa bisnis kompetitor melalui menu ‘Benchmark’. Di bagian ‘Channel’ terdapat informasi terkait perbandingan antara performa website Anda dengan bisnis kompetitor. Melalui data perbandingan tersebut Anda akan lebih termotivasi untuk menciptakan produk yang lebih baik dari mereka.
Setelah membaca penjelasan tentang Google Analytic, apakah Anda tertarik menggunakannya? Fitur ini sangat penting dalam membantu mengelola website bisnis. Dengan menggunakan fitur ini Anda dapat menemukan celah masalah dengan mudah dan mencari solusi secepat mungkin untuk memperbaikinya.
Jika, mengalami masalah pada performa website itu artinya Anda membutuhkan layanan SEO dari Dreambox, sebuah perusahaan agensi pemasaran profesional. Dengan keahlian andal dalam dunia branding strategy, digital campaign, dan design. Dapatkan informasi selengkapnya mengenai layanan SEO dari Dreambox pada tautan ini.