Selain berimbas pada proses penjaringan karyawan, Employer Branding juga memiliki peran penting terhadap development perusahaan
Pernah dengar tentang employer branding? Kemungkinan masih sebagian kecil orang yang mengetahui tentang hal tersebut. Namun, bagi Anda yang belum pernah dengar atau belum mengetahuinya, bukan menjadi masalah besar. Pasalnya, Anda bisa mencari tahu akan hal tersebut di halaman ini.
Baca juga: Mengenal Brand Positioning dan Penerapannya dalam Strategi Branding
Istilah tersebut seringkali disebut-sebut di perusahaan, karena dianggap sebagai salah satu hal penting. Tak hanya disebutkan saja, branding ini juga dipraktekkan secara langsung agar perusahaan dapat berkembang dengan baik. Apabila Anda ingin mengetahui definisi dan alasannya menjadi sebuah hal yang penting, scroll saja halaman ini pelan-pelan dan bacalah informasi di dalamnya.
Pengertian Employer Branding
Pada dasarnya istilah ini merupakan sebuah konsep yang diterapkan di dalam perusahaan, dengan tujuan agar seluruh pekerja maupun karyawan dapat merasakan kenyamanan saat bekerja. Bukan hanya itu saja, konsep ini juga bertujuan agar pekerja maupun karyawan menganggap perusahaan sebagai tempat yang baik untuk melakukan pekerjaan.
Menurut pengertian yang sudah dijabarkan di atas, perusahaan harus memberikan keuntungan kepada karyawan, dalam bentuk fasilitas yang dapat mendorong kinerja dan membuat karyawan seperti tinggal di rumah sendiri.
Tujuan dari konsep ini sendiri pada umumnya ada dua, yakni membuat karyawan merasa senang bekerja di perusahaan dan untuk memudahkan perusahaan melakukan proses seleksi agar dapat menemukan kandidat karyawan terbaik sekaligus mempertahankannya.
Mengapa Employer Branding Penting?
Dari pengertian saja sudah terlihat bahwa employer branding merupakan sebuah konsep yang sangat penting bagi kelangsungan perkembangan perusahaan. Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk Anda mengaplikasikan konsep ini pada perusahaan yang sedang dirintis. Berikut alasan lainnya yang dapat Anda lihat dan jadikan pertimbangan untuk menggunakan konsep ini:
-
Dapat Membangun Reputasi Positif bagi Perusahaan
Konsep jitu ini dibuat untuk mempromosikan perusahaan yang ditujukan kepada calon pekerja atau karyawan. Tentu saja promosi yang dimaksud adalah untuk memamerkan segala hal positif yang dimiliki oleh perusahaan. Dengan menggunakan konsep ini, para pemilik perusahaan percaya dapat membangun reputasi positif dan menguntungkan bagi perusahaan, dan ini telah terbukti.
-
Dapat Menarik Perhatian Calon Karyawan
Alasan kedua pentingnya konsep ini adalah dapat menarik perhatian calon karyawan yang ingin bekerja di perusahaan Anda. Dengan mengaplikasikan konsep branding ini, para calon karyawan akan lebih tertarik untuk mengulik setiap jengkal informasi perusahaan.
-
Dapat Menjaring Karyawan yang Potensial
Tak hanya dapat menarik perhatian calon karyawan saja, konsep branding ini juga dapat menjaring karyawan yang potensial. Menurut perhitungan statistik, branding perusahaan yang kuat dapat akan menarik minimal sekitar 50% calon karyawan dengan potensi yang bagus. Dengan begitu, perusahan akan jauh lebih berpeluang mendapatkan karyawan-karyawan yang berkualitas.
-
Mengurangi Biaya Promosi
Percaya tidak percaya, konsep branding ini dapat membuat perusahaan tidak perlu mengeluarkan biaya promosi dalam jumlah besar. Pasalnya, perusahaan tidak perlu mempromosikan secara gencar tentang perusahaan, sebab calon karyawan sudah mencari tahu sendiri. Dengan demikian, bukankah konsep branding ini dapat memberikan keuntungan secara finansial bagi perusahaan?
-
Menjaga Loyalitas Karyawan
Tidak hanya berimbas pada proses penjaringan karyawan saja, konsep branding ini juga dapat berpengaruh besar pada karyawan yang telah bekerja di perusahaan Anda sebelumnya. Jika konsep ini diaplikasikan dan dibangun dengan baik, maka dijamin karyawan tidak akan berpaling, bahkan tidak sampai melirik pada perusahaan lain. Dengan begitu, tingkat loyalitas karyawan juga bisa meningkat.
Itulah beberapa alasan mengapa employer branding sangat penting bagi perusahaan Anda. Setelah mengetahui informasi di atas, tentu saja Anda harus mengaplikasikannya pada perusahaan. Dijamin konsep ini akan membawa dampak positif bagi perusahaan. Selamat mencoba!
Baca juga: Tiga Peran Utama untuk Tim Perekrutan Anda
Jika Anda tertarik untuk mengetahui lebih dalam mengenai Employer Branding, kunjungi website Dreambox Branding Agency di sini.