Bagaimana Cara Memilih Brand Ambassador yang Tepat?

DATE
READING DURATION
5 Mins
SHARE

Brand Ambassador atau duta merek memiliki peran penting dalam branding dan juga pemasaran.

Dewasa ini, para konsumen dihujani begitu banyak pilihan produk dan alternatif jasa. Banjirnya informasi tentang produk dan jasa tersebut pun melimpah di berbagai media. Namun demikian, para pemilik brand menghadapi tantangan untuk bisa merebut hati konsumennya. Menggunakan brand ambassador adalah salah satu caranya.

Baca Juga: Peran Brand Ambassador dalam Membangun Citra Perusahaan

Sebelum membahas tentang cara memilih duta produk, mari kita pahami dulu definisi dan peran posisi ini.

 

Apa itu Duta Merek?

Duta merek adalah seorang figur yang ditunjuk oleh sebuah brand atau merek. Perannya sangat berbeda dengan bintang iklan, meski pada prakteknya, duta brand juga bisa saja menjadi bintang iklan.

Bintang iklan biasanya hanya bersifat pemanis semata, tanpa ikatan yang lebih intim dengan brand tertentu. Sedangkan duta produk, sudah tentu mengemban tanggung jawab yang lebih besar. Duta produk harus bisa menjadi citra sebuah merek dan mengimplementasikan kemampuannya dalam mendukung strategi promosi sebuah brand.

 

Cara Memilih Brand Ambassador

Terlihat berat bukan? Oleh karena itu, Anda tidak bisa sembarangan menunjuk orang atau selebritis untuk bisa menjadi duta merek atau brand Anda. Berikut adalah tips memilih duta produk yang benar:

1. Figur

Figur yang tepat adalah hal utama dalam memilih brand ambassador. Sebaiknya disesuaikan dengan karakteristik brand, terutama figur tersebut bebas sensasi. Misalnya, brand Anda memiliki produk untuk anak muda, maka pilihlah calon duta brand yang sedang digandrungi anak muda.

2. Cerdas

Seorang duta brand secara langsung menjadi wajah perusahaan dalam kegiatan pemasarannya. Itu sebabnya, seorang duta brand harus cerdas dalam mempelajari product knowledge, cara berinteraksi dengan khalayak, serta mengatasi masalah.

Di era digital ini, seorang duta brand seringkali berubah menjadi kolom kritik dan saran para konsumen di sosial media. Di situlah pentingnya memiliki duta brand yang cerdas, sehingga bisa menjawab kritikan dengan elegan dan solutif untuk konsumennya.

3. Rendah Hati

Karena posisinya berada di garda terdepan pemasaran, seorang duta brand hendaknya memiliki sifat rendah hati. Artinya, ia tak segan memulai percakapan terlebih dahulu. Dalam kondisi apapun, duta produk harus siap dan proaktif dalam berdiskusi hangat dengan orang ramai.

Persentase diterima atau tidaknya sebuah brand di masyarakat, sangat erat kaitannya dengan pembawaan sang duta. Sehingga, kerendahan hati adalah modal utama dalam membangun sebuah hubungan, wajib dimiliki oleh brand ambassador Anda.

4. Pembicara Ulung

Duta brand bisa diartikan juga sebagai suara dari sebuah brand atau produk. Sehingga, keahlian berbicara mutlak harus dimiliki. Seorang duta yang gagal merepresentasikan dirinya erat dengan sebuah brand adalah sebuah kesalahan besar. Tak peduli betapa baiknya kualitas produk, namun di lidah yang salah citra sebuah produk bisa saja terjun bebas.

Karena duta brand masih termasuk dalam lingkaran pemasaran, maka sudah sewajarnya jika ia mampu menekankan sisi manfaat dari sebuah brand atau produk. Bahkan, ia harus melakukannya secara kontinyu demi menjaga persepsi dan impresi positif dari pelanggan dan calon konsumen.

5. Pemain Tim

Seorang duta brand tidak boleh memiliki ego yang besar. Mereka tidak boleh merasa bahwa keberhasilan produk atau brand tertentu adalah berkat popularitasnya. Tidak murni demikian. Duta brand juga harus sadar bahwa ia bekerja dengan tim dari perusahaan. Dengan adanya harmoni dalam kerja sama, maka segala tantangan dan masalah pasti bisa diatasi bersama.

Demikian tadi, lima hal yang menjadi dasar memilih brand ambassador yang tepat untuk brand maupun perusahaan Anda. Dengan duta brand yang tepat, produk dan perusahaan Anda dapat dikenal dan memiliki citra yang positif. Di akhir hari, penjualan akan meningkat, dan Anda pun merasakan dampak positifnya, bukan? Selamat berburu duta brand.

Baca Juga: 5 Perusahaan yang Menggunakan Public Figure Sebagai Teknik Branding Produk

Ingin mengetahui lebih banyak informasi seputar dunia branding? Kunjungi website Dreambox Branding Agency di sini.

More Insights

Find Similar Blog

Contact Us

Blank Form (#3)
Contact Us fluent_forms